Lubang hitam yang serasi kata ilmuwan

   Science | 27 November 2014

Para ilmuwan melaporkan mereka menemukan lubang hitam sangat besar yang disebut Quasar. Quasar adalah lubang hitam yang aktif , sementara banyak gas dan materi padat jatuh ke dalamnya. Tapi yang ditemukan oleh ilmuwan adalah kumpulan benda ini terlihat selaras.

Ilmuwan hanya dapat melihat cahaya dari bentuk Quasar dimana disana terdapat lubang hitam yang sangat besar. Pancaran gas atau materi yang terlempar saja yang dapat diamati oleh astronom.

Mengunakan teleskop Very Large Telescope / VLT di Chile, sebuah quasar ditemukan di daerah yang sangat kompak ditengah ramainya galaksi. Dan di kelilingi oleh lubang hitam ukuran besar. Ini yang unik, semua sumbu quasar terlihat serasi satu dengan yang lainnya. Meskipun benda raksasa tersebut terpisah dengan jarak sangat jauh kata Profesor Hutsemekers dari universitas Liege Belgia.

Ukuran black hole yang diamati tersebut seukuran 10-10.000 Schwarzschild (ukuran untuk besar black hole). Ukuran metrik Schwarzschild adalah sudut medan gravitasi di luar massa sebuah benda bulat.  Karena bentuk lubang hitam belum bisa dilihat, ukuran radius benda ini mengunakan metrik Schwarzschild. Dan melihat dengan permukaan batas cakrawala sebuah benda bulat raksasa atau disebut sebagai jari jari lubang hitam.

Penemu perhitungan Schwarzschild adalah fisikawan Jerman Karl Schwarzschild. Dia memecahkan persamaan medan Einstein dalam teori relativitas. Menghitung batas radius cakrawala dimana benda akan tertarik oleh sebuah lubang hitam (point of no return atau tidak ada yang bisa melarikan diri setelah mendekati titik tersebut). Sebagai contoh, bila matahari nanti sudah tamat dan berubah menjadi lubang hitam (untuk perumpaan saja, karena ukuran matahari tidak akan menjadi lubang hitam raksasa). Apakah planet disekitar akan tertarik oleh matahari. Planet akan tetap berada di orbitnya. Tapi ada batas di dekat cakrawala matahari nantinya akan menarik semua benda dan jatuh ke dalam matahari.

Seperti apa bentuk quasar dari black hole tersebut, dibawah ini. Setiap titik cahaya mewakili sebuah black hole

Lubang hitam yang jaraknya begitu jauh terlihat serasi dan tidak bertabarakan



Bagaimana gravitasi sebuah black hole begitu kuat.
Digambarkan dengan cara sederhana saja, massa sebuah planet relatif tidak padat. Bila kita melempar benda di bumi, bisa terlempar sampai 10 meter. Bila di lakukan dengan massa di Bulan, maka bola akan terlempar sampai 60 meter. Karena massa di bulan lebih kecil dan gravitasi di bulan hanya 1/6 dari bumi. Bila di bumi seseorang kesulitan mengangkat beban 300kg, di bulan dipastikan seseorang dengan mudah bisa mengangkat beban tersebut.

Di planet seperti Black Hole adalah benda dengan massa sangat padat. Dibayangkan satu sendok tanah di sana setara berat satu kota bahkan satu gunung. Jangankan melempar sebuah benda keluar dari Black Hole. Cahaya saja akan jatuh berbelok karena tertarik oleh kekuatan massa gravitasi Black Hole.


Artikel Lain

2 gugus Super Cluster galaksi Abell 3391 dan 3395 seperti saling terhubung. Walau jaraknya cukup jauh, peneliti dapat menemukan adanya hubungan gaya tarik gravitasi antara 2 atau 3 kelompok grup galaksi tersebut. Begitu samar tetapi dapat ditemukan oleh teleskop eRosita X-ray

Supernova RCW 86 langka. Sisa bintang menjadi sebuah bintang neutron yang lahir di dalam supernova, tapi ada bintang tipe G seperti matahari berada di samping sebagai bintang biner. Bintang kedua tercemar bahan kalsium.

Peneliti dari universitas Nagoya, bersama rekan dari Amerika dan Swiss mengidentifikasi bekas kuatnya matahari di sebuah pohon tua. Berdasarkan penelitian tertanggal tahun 5480 sebelum Masehi atau 7000 tahun lalu ada tanda tanda ditemukan bekas kadar karbon-14 di lingkaran pohon. Mengapa jejak tersebut membekas di sebuah pohon.

Miliaran tahun lalu, lubang hitam B3 1715+425 adalah lubang hitam yang ada di tengah galaksi. Tapi anehnya, sekarang dia sendirian dan tidak banyak lagi bintang yang mengelilingi dirinya sendiri. Bahkan terbang begitu cepat sampai kecepatan 3200km perdetik. Ada apa dengan lubang hitam ini.

100 tahun lalu Einstein menyebut gelombang gravitasi yang sangat kuat akhirnya terbukti. Disebabkan oleh 2 lubang hitam yang saling mengorbit, ledakan supernova atau hal lain. Awalnya masih terbatas teori ketika Einstein mengatakan 2 benda yang sangat besar dapat menimbulkan efek gelombang gravitasi.

Lubang hitam pendamping bisa saja terbentuk di galaksi dengan lubang hitam utama yang berada ditengah. Nasa menemukan galaksi NGC 2276. Untuk ukuran, NGC 2276-3c memiliki massa sekitar 5-30x dari matahari kita

Peneliti mengatakan hal menarik tentang dunia antariksa. Lubang cacing atau Wormhole kemungkinan ada di galaksi kita. Seperti pintu rahasia untuk dimana ruang dan waktu yang ditekuk sehingga satu titik ke titik lain bisa saling berdekatan.

Bintang Tau HL atau disebut HL Tauri adalah bintang dengan tata surya yang baru terbentuk. Ditemukan oleh Hublle dan terlihat memiliki cincin yang belum selesai membentuk planet. Umur bintang baru berusia 1 juta tahun, nantinya menjadi tata surya dengan munculnya beberapa planet mengorbit di bintang Tau HL.

Beberapa hal tidak biasa di bumi ini dapat dilhat pada kehidupan sehari hari. Seperti bulan tidak jatuh ke bumi, air yang mudah menguap dalam kondisi panas. Atau posisi putaran badai berbeda antara di area utara dan selatan. Mengapa bulan tidak pernah menabrak Bumi

Karena lensa gravitasi dari galaksi lain, Hubble menemukan 3 galaksi tersembunyi. Diperkirakan jaraknya mendekati 500 ribu tahun setelah terjadi Big Bang atau pembentukan alam semesta. Karena sangat jauh sekalee, bentuknya masih berwarna merah samar.

Pada tahun 2008 2 blackhole di galaksi 3C 75 terlihat seperti berdansa. Blackhole kembar tersebut berada di cluster galaksi Abell 400, letaknya 296 tahun cahaya. Tepatnya berada di konstelasi Cetus.

Tetapi lubang hitam memainkan peranan penting bagi kehidupan, khususnya manusia. Blackhole akan melemparkan jet. Jet yang terlempar mungkin menghantam galaksi yang berdekatan, dan disana terciptalah bintang. Seperti kejadian di galaksi HE0450-2958 memiliki sebuah quasar



Youtube Obengplus


Trend