Stuff | 22 August 2024

Memperbaiki blender bau hangus mati cari jalur putus setidaknya kita sudah tahu

Blender untuk mesin juice buah tidak selamanya baik baik saja.

Selama pemakaian normal, mesin blender maka usia pakai sangat lama.
Walau sudah digunakan beberapa tahun, mesin blender model lama umumnya cukup handal.

Kerusakan mesin blender terjadi ketika salah dalam pemakaian, khususnya mesin blender model lama.
Mengunakan blender dengan beban berlebih, durasi cukup lama, bahkan lupa dimatikan membuat mesin panas.
Kadang bahan di blender bukan pada tempatnya, terlalu padat, kurang air dapat berdampak merusak mesin blender

Mesin blender memang serba guna, tapi kita harus tahu bila putaran mesin blender diatas 10 ribu RPM.
Rata rata putaran maksimum mesin blender mencapai 20 ribu bahkan 30 ribu.
Blender memiliki putaran kecepatan yang diatur pada switch selector speed.

Bila di rumah memiliki mesin blender, boleh dibaca baca.
Sewaktu-waktu blender bermasalah seperti ini, kira kira kita sudah tahu apa yang harus diperbaiki.

Kerusakan mesin blender dari pengalaman dan gejala

Mesin blender bau hangus
Putaran blender tidak maksimal (menurun tiba tiba) seperti terkena beban berat
Putaran tiba tiba terdengar lemah
Putaran menjadi sangat perlahan
Tidak bekerja sama sekali.

Memperbaiki mesin blender

Memperbaiki mesin blender gampang gampang susah.
Butuh alat multimeter sampai solder untuk memeriksa dan memperbaiki, dan mengenal gejala yang terjadi.
Menyulusuri sampai dimana arus listrik yang tidak sampai ke dinamo mesin blender.

Sebelum memulai, anda sudah mengerti menangani listrik pada mesin, tidak memegang jalur listrik pada mesin selama bekerja dan dimatikan.
Pastikan kapasitor sudah di short untuk melepas listrik dari kapasitor


Bagaimana memperbaiki mesin blender tiba tiba mati.
Pastikan kabel konektor listrik ke mesin tersambung dengan baik. Jangan sampai mesin sudah di buka, ternyata kabel konektor ke listrik yang putus.

Untuk awal buka mesin blender.
Model baru rata rata lebih mudah dengan gigi plastik di bagian atas
Model lama harus diputar, atau mesin blender heavy duty rata rata mengunakan metal di bagian drive socket
Bagian ini kadang rusak, pecah, umumnya dari bahan plastik.

Sebagian merek ada komponen penganti, kalau dibagian ini yang rusak.

Melepas tutup blender

Koneksi pada jalur listrik sampai ke motor
Periksa semua arus dari kabel listrik / power sampai ke dinamo blender.
Dengan menyelusuri dari colokan listrik ke semua jalur power sampai ke dinamo blender.

Pemeriksaan ketika blender mati, periksa selektor

Kadang mesin bisa bekerja, tapi di speed paling tinggi untuk model dinamo blender 2 kabel.
Untuk speed rendah, power listrik di tahan dengan sebuah diode. Bagian diode mungkin rusak akibat beban.

Memeriksa konektor switch blender

Mesin blender premium atau model high end berbeda.
Dimana kekuatan motor diatur selektor tapi kecepatan terhubung langsung ke coil terpisah.
Mungkin 3 kabel dan 4 kabel. Belum pernah melihat blender premium dengan coil pengatur speed.
Putaran mengikuti koneksi dari tiap tingkat coil dinamo.
Rata rata blender paket hemat mengunakan 2 kabel untuk 1 speed, kecepatan diatur dari diode.

Kerusakan switch blender
Bila selector speed semua berfungsi, pindah ke bagian switch pengaman atau safety switch / lock switch
Seperti tombol on off, switch ini berfungsi sebagai pengaman dan tidak bekerja ketika gelas blender belum terpasang.

Kerusakan switch terjadi karena beban terlalu tinggi, dan usia switch.

Kondisi normal, gelas blender harus terpasang terlebih dahulu sebelum mesin dinyalakan.
Kadang di unit switch menimbulkan bau hangus, karena muncul percikan akibat beban motor yang melewati switch
Kadang plastik terlihat rusak, sampai rusak.


Periksa apakah ada yang hangus, atau gunakan tester untuk memeriksa On Off masih bekerja dengan baik.

Periksa bagian switch On Off pengaman Blender

Kapasitor blender
Bagian ini untuk pengaman
Umum ditempatkan pada perangkat dengan nama kapasitor X2.
Membantu mengurangi interferensi elektromagnetik, menyaring noise listrik yang dapat menganggu perangkat.
Bagian di jalur modul board bisa saja rusak atau putus.
Dapat diperiksa pada modul, bila terdapat koneksi yang tidak terhubung.

memeriksa kapasitor blender rusak atau masih baik

Setelah memeriksa semua koneksi dari colokan listrik, dan semua terhubung ke dinamo blender.


Coil hitam, putus ada bekas hangus.
Bila bagian komponen diluar dinamo sudah diperiksa.
Periksa kondisi fisik coil dinamo blender
Biasanya kerusakan ada di bagian dinamo luar.

Ada bekas hitam terbakar beban motor, kadang ada satu kabel coil putus, membuat semua arus tidak terhubung di bagian dinamo.
Bila kerusakan fisik seperti putus dapat terlihat, dapat disambung.

Tapi kerusakan parah / terbakar bahkan ada di bagian dalam tidak terlihat, ini yang repot
Mungkin altenatif menganti motor blender baru.

Seperti gambar ini, gulungan coil dinamo blender terlihat kondisi baik.

Membersihkan coil blender hitam bau hangus

Armature
Bagian ini adalah bagian yang berputar, memutar gear di atas blender.
Semua mesin dinamo baik arus AC dan DC mengunakan armature

Untuk dinamo arus AC, memiliki coil luar dan dalam, tergantung desain dari dinamo motor listrik.
Bagian ini terdiri Commutator seperti gambar dibawah, ada kontak ke arang untuk power kadang kotor.

Armature core termasuk, Commutator konektor ke gulungan coil di bagian Winding Coil atau coil yang melilit di bagian dalam, dan Shaft yang menghubungkan ke gigi blender.

Membersihkan dinamo hitam kadang bau hangus terbakar

Bagian commutator ini kadang kadang menghitam, karena bergesekan dengan carbon brush / arang konektor.
Kadang sering muncul percikan api, namanya juga dinamo.
Tapi percikan api kecil tidak masalah, yang masalah bila percikan terlalu besar, akan menimbulkan bau.

Bagian commutator yang menghitam dapat dibersikan, mengunakan karet dengan mengosok, menghilangkan kotoran.
Hati hati, jangan ada bagian yang tertinggal di selipan lempeng tembaga commutator. Jangan mengunakan benda kasar karena dapat merusak pin tembaga.

Bagian Carbon Brush atau arang dinamo
Bagian ini terhubung sebagai power ketika bagian dalam dinamo berputar. Dan akan bergesekan dengan armature kecepatan tinggi.

Bagian ini dapat diperiksa, apakah carbon brush sudah terlalu pendek, dan dapat diganti
Bila masih panjang, tidak masalah, cukup dibersihkan.
Selama kontak antara arang / carbon brush -> ke Commutator Armature baik baik saja. Dinamo motor umumnya bekerja dengan baik.

Menganti carbon brush arang dinamo

Thermal fuse
Komponen ini sebagai pengaman motor.
Tergantung tipe dinamo, bila tidak salah untuk ukuran thermal fuse mengunakan 100 derajat Celcius.
Bila suhu motor bekerja dan terjadi panas berlebih, entah beban bahan yang di blender, membuat motor menjadi panas.

Fuse ini otomatis memutus dan rusak, alias kamikaze
Fuse atau sekring dinamo fungsinya untuk mencegah terjadi kerusakan lain atau kerusakan lebih fatal akibat motor dinamo bekerja berlebihan.


Fuse juga menahan arus beban berlebih, agar coil tidak rusak total.
Thermal fuse mengunakan ukuran suhu / derajat + ampere.

Ketika fuse rusak / putus, mungkin beban berlebih dan usia fuse sendiri.
Blender tidak bekerja, arus ke dinamo ke listrik terputus.
Thermal fuse umum di selipkan di bagian dalam atau luar kumparan bagian luar dinamo.
Bila fuse rusak, dapat diganti dengan thermal fuse baru, dan pasang lebih dekat ke bagian kumparan.
Catatan thermal fuse tidak memiliki isolator, bagian luar thermal fuse terhubung langsung ke arus listrik. Hindari kontak ke bagian heatsink coil.

Berapa ukuran yang tepat, seharusnya melihat spesifikasi mesin blender
Agar aman, menghitung beban motor seperti 300W, artinya beban tidak melewati 2 ampere (220V), kisaran arus cadangan 5A.
Ukuran suhu thermal fuse, ada yang menyebut 130 derajat keatas, tapi amannya cukup di 100 derajat.C.
Dibanding salah pasang, ada baiknya mengambil ukuran lebih kecil.

Menganti thermal fuse pengaman dinamo

Thermal fuse umum dipasang pada perangkat yang panas.
Mirip seperti Thermal Switch, tapi fungsinya untuk memutus dan menghubungkan arus pada suhu tertentu.



Perbaikan mesin blender
Teorinya mudah, tapi kita harus mengetahui prinsip kerja mesin blender, setidaknya mengerti tentang elektronik.
Mengingat ini adalah perangkat dengan arus listrik AC.

Dengan mempelajari cara kerja dinamo seperti mesin blender, maka kita tahu sebagian besar alat listrik motor mengunakan prinsip kerja yang sama.
Mencari dimana arus putus, komponen yang rusak, karena semua terhubung dari steker listrik ke dinamo.
Baik memperbaiki mesin bor, motor pompa air, pompa DC, mirip saja, tapi berbeda desain.
Bila kerusakan sudah ditemukan, kita dapat memperbaiki sendiri.


Dengan artikel ini, diharapkan kita dapat menghindari membuang peralatan yang seharusnya dapat diperbaiki sendiri.
Bila suatu saat ada mesin mengunakan motor, kita dapat memperkirakan, sepertinya mencari kerusakan blender.
Kalau mesin dinamo tipe ini mati atau mulai muncul bau, kira kira kita dapat memeriksa dengan pengalaman diatas.
Bila komponen penganti ... ternyata mahal juga, silakan dipertimbangkan.

Peringatan, tidak memegang jalur kabel di unit blender, setelah blender selama bekerja atau setelah dimatikan.
Capacitor dapat menyimpan arus listrik, menyentuh dapat menyebabkan tersengat listrik.

Artikel Lain

Baterai NiMH lebih hemat dibanding baterai biasa. Tapi perlu di isi ulang sebelum digunakan. Tidak membiarkan baterai di dalam perangkat elektronik selama 3 bulan lebih. Mengisi 3-4 jam membuat umur baterai lebih lama.

Perkembangan ukuran VGA semakin besar, disain case membuat VGA dipasang horizontal. Hati hati dengan beban cooler VGA, berjalan waktu dapat retak. Salah satu yang disebut tahun ini yang seharusnya kerusakan VGA dapat dihindari. Retak PCB, membuat jalur board putus, dan VGA mati total

Mungkin kita bertanya mengapa bandara diberi nama dengan 3 huruf. Awalnya bukan 3 tapi 2 huruf. Nama bandara diatur oleh IATA sebagai badan regulasi perbangan internasional. Seperti CKG adalah nomor bandara Cengkareng, walau nama bandara aslinya adalah Soekarno Hatta.

Kerusakan modem router suka putus sambung, mati mendadak salah satu ciri kerusakan di kapasitor. Monitor LCD model lama mati hidup. Tidak semua komponen tahan, maklum di produksi dengan komponen murah. Bagaimana memperbaiki kerusakan kapasitor dan menganti dengan kapasitor baru.



Youtube Obengplus


Trend