Nvidia menyiapkan GPU generasi baru. Dengan Nvidia GP100 kabarnya memiliki 4500 CUDA core dan 6000 CUDA Core. Menjadi GPU pertama Nvidia dengan total Core terbanyak.
GM200 masih berbasis Maxwell, sedang GP100 mengunakan nama P sebagai kode Pascal. Bukan hanya proses pembuatan silikon yang dibuat lebih rapat dan kecil dari teknologi 16nm. Nvidia mendatangkan teknologi HBM2.
Kemampuan
HBM2 mampu memberikan kecepatan tranfer memory sampai 1.2 TB/s. Bandingkan dengan GTX 980 hanya memiliki kecepatan 336GB/s, artinya HBM2 mampu memiliki kecepatan hampir 4x lebih besar.
Dengan kapasitas berapa GB memory HBM2 akan dipasang di VGA Nvidia. Kabar lain menyebut sekitar 16GB dan 32GB VRAM. Tentu penguna nantinya akan bertanya, bila VGA sudah memiliki 16GB, bagaimana dengan RAM di PC. Informasi diatas baru kabar terbaru tentang produk Nvidia terbaru.
AMD menyiapkan Radeon seri R9 300, diperkirakan akan bertahan dengan
teknologi chip 28nm. Tahun depan kemungkinan teknologi chip VGA tidak
mengunakan 20nm, tapi lompat ke chip lebih rapat antara 16 atau 14nm.