Flash Drive Kingston Ironkey Vault Privacy 50 Flash Drive hilang tetap terkunci aman

   Product | 2 June 2022

Kingston merilis model SSD Kingston 80ES IronKey Vault Privacy 80.
Sebagai storage portabel, dengan koneksi USB-C. Tapi ada layar sentuh unttuk memasukan pin sandi.

Storage portabel Kingston 80ES tentu menarik, data aman ketika tertinggal, dan hanya dapat dibuka oleh pemiliknya.

Kingston Ironkey Vault Privacy 50 bukan drive tapi bentuknya lebih praktis sebagai Flash Disk.

Kingston Ironkey Vault Privacy atau model Kingston 50, mengunakan port USB-A standar.

Kapasitas dari 8GB sampai 256GB, di dalam terdapat hardware enskripsi 256 bit XTS-AES dengan sertifikasi FIPS 197.

Data di dalam flash drive Kingston Ironkey Vault Privacy 50 sangat aman.
Walau tidak seperti flash drive biasa, yang terhubung dan dapat dilihat isinya.
Dibutuhkan kunci untuk membuka flash drive sebelum dapat melihat file yang ada.

Kingston Ironkey Vault Privacy 50 mendukung password Admin, User dan Recovery.
Tapi password yang dimasukan harus komplek, alias ngak mudah di tebak.

Ada opsi multi pasword, jika pemiliknya lupa dengan password pertama.

Minimum membutuhkan 6 -  16 karakter, 3 - 4 rangkaian karakter, dan mode frasa sandi baru dari angka, kalimat, daftar kata dengan 10 - 64 karakter unik.
Jadi pemilik dapat mudah mengingat password yang komplek, ketika memasukan kata sandi untuk enskripsi data.

Di dalam perangkat juga dilengkapi pelindung malware. Baik login dengan Admin, atau User, dengan mode Read Only bila diberikan ke orang lain untuk dibuka tapi tidak dapat merubah isinya.
Untuk melindungi kata password, dibuat keyboard virtual, agar mencegah ada yang merekam ketikan di computer (Keylogger).


Sistem keamanan data mengharuskan user memasukan password sebelum mengunakan.
Jangan dicoba untuk menginstall Windows sebagai boot Flash Drive.

Kingston Ironkey Vault Privacy 50

Spesifikasi Kingston Ironkey Vault Privacy 50

Interface: USB 3.2 Gen 1
Capacities: 8GB, 16GB, 32GB, 64GB, 128GB, 256GB
Connector: Type-A
Speed (8GB – 128GB): Up to 250MB/s read, 180MB/s write
Speed (256GB): Up to 230MB/s read, 150MB/s write
Waterproof: Up to 4 ft; IEC 60529 IPX8
Operating Temperature: 0°C to 60°C
Storage Temperature: -20°C to 85°C
Warranty/Support: Limited 5-year warranty, free technical support
Compatible with: Windows 11, 10, 8.1, macOS (v. 10.14.x - 12.x.x)

Harga USB Flash disk

Model 8GB, 16GB, 32GB, 64GB, 128GB, dan 256GB - $55.99, $65.99, $91.99, $126.99, $163.99, dan $223.99


Artikel Lain

Transcend ESD300 sebuah flash drive seukuran jempol. Tapi memiliki kapasitas 512GB, 1TB dan terbesar 2TB, dengan speed transfer 1GB/s. Membutuhkan koneksi USB-C, diberikan garansi 5 tahun. Bodi aluminium berfungsi sebagai pendingin

Memory card paling cepat CFexpress Type A Type B terbaru Type C. Standar memory card umum SD Card, MicroSD. Harga microSD turun, apakah semua microSD memiliki kecepatan sama seperti keterangan dari spesifikasi. Update model 2018 di kelas UHS SDcard pengujian Canon EOS R. Lexar ProGrade, Adata.

Transcend ESD310C memberi kapasitas 256GB, 512GB dan 1TB. Bentuk seperti USB Flashdisk dengan 2 port USB A dan USB C. Jadi tidak masalah untuk memindahkan data ke storage, dari berbagai model perangkat.

Kingston model pertama tampil USB-C, model kedua dengan USB A. Kecepatan transfer 1 GB/s DataTraveler Max. Kini hadir varian dengan port USB-A yang masih lebih umum. DataTraveler Max dengan kecepatan transfer maksimum 1.000 MB/s read dan 900 MB/s write.

Samsung seri Flash Drive Samsung MUF, model terbaru dengan port USB C dan standar USB 3.1 Gen1. Memiliki kecepatan transfer read sampai 400MB perdetik. Sedangkan kecepatan write sekitar 100MB/s. Model 128GB dapat menyimpan file video 4K dengan durasi 6 jam.

Install Windows di Flash drive. WinToUSB 8.9 langsung menginstall dari file Windows ISO ke flash drive. Selesai install, pindahkan flash drive ke computer yang tidak memiliki storage. Windows langsung bekerja dan boot di Flash Drive.

KIngston DataTraveler Max dirancang dengan kombinasi USB 3.2 Gen2 dan USB-C. Memiliki kecepatan transfer read 1GB/s setara 2X lebih cepat dari SSD SATA. Untuk kecepatan write 900MB/s. Transfer 1GB perdetik di Flash Drive adalah rekor, tetapi penguna harus mengunakan port USB-C untuk mencapai kecepatan tersebut.

Sandisk Extreme Portabel SSD seperti fungsi Flash Disk. Tapi di dalamnya adalah unit SSD. Dengan ukuran 1.95x3,79x0,35 inci, perangkat Sandisk Extreme Portabel SSD masuk di saku celana atau kantong. Mencapai 550MB/s untuk read.



Youtube Obengplus


Trend