Software Slitheris Network Discovery sebuah tool untuk mencari nomor IP pada perangkat jaringan di rumah.
Fungsi software ini untuk menemukan berapa banyak perangkat yang terhubung di jaringan LAN dan WIFI.

Memberi informasi kecepatan PING,  identifikasi perangkat yang sedang tersambung di jaringan, dan lainnya.

Versi gratis dibatasi untuk 50 perangkat, jumlah tersebut memadai untuk memeriksa semua perangkat untuk rumah.
Kecuali kantor yang mencapai ratusan perangkat, Slitheris Network Discovery memberikan opsi untuk versi berbayar.

Disini tidak berisikan seluruh fungsi dari softwarwe Slitheris Network Discovery
Mengambil sebagian fungsi untuk memecahkan kerumitan instalasi network LAN / WIFI di rumah.

Umumnya pemasangan WIFI dan internet dirumah diawali sebuah modem provider.
Berjalan waktu, kebutuhan sinyal WIFI atau jaringan harus diperluas. Misal sebuah rumah yang sangat besar, dengan jumlah 4 lantai.

Setidaknya membutuhkan beberapa perangkat WIFI dan network device lain. Diperlukan instalasi dari kabel LAN, WIFI Access Point, Range Extender dan lainnya.

Kerumitan terjadi ketika instalasi tidak di lakukan sendiri, dan kita terlalu mengerti bagaimana mengatur jaringan WIFI, Network, SSID yang seharusnya direncanakan pada awal pemasangan.

Contoh sederhana instalasi jaringan WIFI untuk internet di rumah.

Pertama WIFI modem dari provider diberi nama WIFI dengan WIFILT1 artinya ditempatkan di lantai satu.

Berlanjut kebutuhan di lantai dua, ditambah sebuah WIFI Router, dan diberi nama WIFILT2

Bulan depan rasanya sinyal WIFI terlalu lemah di belakang. Misal rumah yang memiliki halaman yang luas dan ingin memasang WIFI Outdoor. Ditambahlah satu perangkat WIFI Outdoor, dan diberi nama WIFIOUTDOOR

Belum selesai, masih ada yang kurang karena sinyal WIFI di lantai 2 tidak sampai ke lantai 4.

Dipasang satu WIFI Range Extender di lantai 2 dengan nama WIFILT2A

Lalu ditambah lagi dengan sistem Powerline, untuk mencapai lantai 4 dan dinamai WIFILT4

Total di sebuah rumah memiliki lima nama WIFI ( 5 device SSID)
WIFILT1, WIFILT2, WIFLT2A, WIFIOUTDOOR, WIFILT4

Menghubungkan WIFI dan LAN diagram

Disini kita baru melihat, mengapa diperlukan banyak nama WIFI SSID.
Mengapa tidak dibuat satu nama WIFI saja.
Misalnya seluruh WIFI menjadi WIFIKU di semua perangkat, untuk menghilangkan semua nama SSID - WIFILT1, WIFILT2, WIFLT2A, WIFIOUTDOOR, WIFILT4

Jadi tidak repot memasukan nama SSID WIFI satu persatu untuk perangkat smartphone.
Kemana kita bergerak di dalam rumah, WIFI akan tersambung ke satu nama WIFIKU saja dan mengunakan password WIFI yang sama.


Disini konfigurasi WIFI yang telah terpasang, terlihat merepotkan.
Awalnya agar nama WIFI dibuat berbeda, agar kita dapat mengetahui nama SSID WIFI berdasarkan penempatan, dan memudahkan untuk konfigurasi nanti.
Nyatanya, malah lebih mudah membuat satu nama WIFI untuk semua perangkat.

Walau nama SSID WIFI berbeda dapat memudahkan kita ingin mengatur ulang.
Untuk smartphone terbantu dengan sistem WIFI Switch ketika mengatur prioritas koneksi WIFI

Secara teknik manual, kita dapat masuk ke setiap perangkat, dan melakukan konfigurasi ulang di setiap WIFI dan merubah nama seluruhnya menjadi WIFIKU.

Slitheris Network Discovery software gratis membantu mencari koneksi di setiap perangkat
Bila kita tidak mengetahui masing masing nomor IP di setiap perangkat.


Cukup mengunakan computer, dan melakukan scan di jaringan LAN WIFI dirumah dengan software Slitheris Network Discovery software.

Setelah selesai melakukan scan, data akan tampil dari jumlah perangkat (device) WIFI di rumah, berdasarkan nomor IP perangkat.
Karena di setiap perangkat WIFI akan mendapat nomor IP yang terdiri dari 4 bagian.

Misal WIFI Router dari provider umumnya mendapat nomor pertama dengan 192.168.1.1
Nomor IP selanjutnya baik smartphone, WIFI Router, Computer, Notebook, Perangkat IoT akan mendapat nomor IP berbeda,
Dengan rentang 192.168.1.2 sampai 192.168.1.254
Total di satu jaringan network dapat terhubung sampai 254 perangkat berdasarkan nomor IP.

Mengunakan Slitheris Network Discovery, kita tidak perlu mencatat nama perangkat, dimana saja perangkat ditempatkan.
Slitheris Network Discovery melakukan scan seluruh perangkat yang sedang terhubung.
Termasuk tipe perangkat, OS, computer, smartphone dan tentu saja WIFI router kita.

Seperti gambar dibawah ini.
Slitheris Network Discovery akan melakukan scan seluruh IP dan menemukan 5 perangkat WIFI, 3 perangkat smartphone Android, dan 1 computer.
Total 9 perangkat terhubung di jaringan LAN dan WIFI.
Sekaligus kita dapat menditeksi, apakah ada perangkat lain diluar yang kita ketahui. Dapat di scan software Slitheris Network Discovery

Mencari nomor IP perangkat untuk setting konfigurasi

Setiap perangkat WIFI, kita dapat meng-click nomor IP yang mewakili satu perangkat.
Baik IP WIFI Router, Range Extender, Access Point, WIFI Powerline dan lainnya.

Ketika di click, akan muncul browser, dan kita dapat login ke perangkat.
Disana tinggal kita rubah, nama WIFI yang sudah bermacam-macam nama SSID. Dan memasukan SSID WIFI seragam misal WIFIKU.
Tentu anda harus ingat nama user dan password untuk masuk ke setting konfigurasi di setiap perangkat.

Memeriksa Channel WIFI

Sekaligus kita dapat memeriksa channel di setiap perangkat
Biasanya, setting Channel (pembagi frekuensi) untuk WIFI mengikuti Default pabrikan
Ke 5 perangkat WIFI SSID berbeda, tapi channel yang digunakan sama, misalnya di Channel 1.

Bila kita membuka setting di setiap perangkat, dan melihat semua WIFI Channel mengunakan Channel  yang sama.
Artinya terjadi interferensi antar perangkat, dampaknya dapat menurunkan jarak sinyal WIFI. Akibat 2 atau 3 WIFI mengunakan channel frekuensi yang sama
Kesalahan ini dapat kita perbaiki bersamaan ketika kita melakukan konfigurasi WIFI Router sewaktu merubah nama WIFI SSID

Dengan merubah Channel berbeda dari 5 WIFI yang saling berdekatan
Misal di lantai satu mengunakan Channel 9, di WIFI lantai 2 mengunakan Channel 11, dan di lantai 4 mengunakan Channel 8

Aturannya
Channel antar WIFI di rumah tidak memiliki Channel frekuensi yang sama.
Termasuk sinyal WIFI dari luar rumah, seperti WIFI tetangga.
Misal WIFI tetangga tertangkap mengunakan Channel 3, hindari mengunakan Channel 3 untuk WIFI rumah yang lebih dekat ke luar rumah kita.

Setting Channel WIFI

Dibawah ini fungsi Slitheris Network Discovery software untuk menemukan perangkat WIFI, smartphone, computer yang sedang terhubung ke satu jaringan.
Pemakaian sangat mudah : Scan, sampai selesai. Keterangan berapa banyak perangkat (device yang terditeksi). Click IP perangkat yang akan di setting ulang.



Manfaat Slitheris Network Discovery software
Software Slitheris Network Discovery salah satu tool yang dapat dimanfaatkan untuk menemukan perangkat.
Software ini cocok untuk mereka yang mengerti tentang network, dan ingin melakukan konfigurasi LAN WIFI di rumah.

Menemukan IP perangkat yang terhubung di rumah, baik WIFI Router, Access Point, Range Extender.
Dan kita dapat melakukan konfigurasi ulang seperti nama SSID dibuat sama, membagi Channel dengan benar.
Dan mungkin kita perlu merubah menempatkan nomor IP dynamic menjadi static dengan memasukan masing masing IP pada setiap perangkat.
Misalnya seluruh perangkat WIFI diluar smartphone, dan computer diberikan nomor IP dari rentang 192.168.1.200 sampai 192.168.240.

Melihat hal yang mencurigakan, misal ada yang mengunakan WIFI rumah tanpa kita ketahui.
Dapat muncul ketika proses Scan IP selesai.

Mengetahui latency network, dan menganalisa adanya kelambatan koneksi pada perangkat yang sedang terhubung.

Catatan : melakukan setting ulang WIFI Router dan perangkat lain.
Perlu pengetahuan tentang networking. Bila ragu melakukan setting seperti diatas, sebaiknya tidak dilakukan.
Resiko ada di tangan anda.

Alternatif Scan IP Scanner
Software lain seperti IP Range, Advance IP Scanner, TCPView untuk OS Windows.

Pilihan lain untuk mengetahui IP perangkat yang bekerja di OS Android adalah Ning Network-Scanner, Android IP Scanner.
Dapat mencari perangkat beradasarkan nama IP.

Informasi tambahan

Untuk masuk ke WIFI tanpa password dengan WPS mode dari WIFI Router



Perbandingan kecepatan dan latency dengan beberapa tipe jaringan network, WIFI, LAN dan Powerline.



Untuk koneksi internet broadband diatas 100Mbps
Dapat memeriksa sistem kabel LAN agar koneksi mendapat kecepatan optimal ke seluruh perangkat.