Adobe Lightroom for Dummy belajar Lightroom Classic CC edit foto
Ekspor foto dari Lightroom untuk Save foto di Lightroom termasuk multi foto
Setelah belajar memasukan file ke aplikasi Adobe Lightroom. Tahap lain adalah mengekspor dari Lightroom.
Cara Export file Lightroom
Setelah mengedit foto di Lightroom, tentu kita ingin menyimpan file yang sudah selesai diedit.
Cara ekspor file dari Lightroom, posisi software tetap di Develop mode. Pindahkan cursor mouse ke tengah layar, dan click kanan.
Akan ada beberapa pilihan, pilih Export dan kembali pilih Export.
Nantinya tampil kembali sebuah Windows untuk menyimpan file. Di Lightroom mengunakan sistem manajemen file. Biasanya folder diatur dengan nama dari setiap sesi editing. Contoh pada layar terlihat Put in Subfolder, masukan nama lain untuk folder berbeda bila diperlukan atau di dalam folder file foto lama. Semua setting outpuf file dari final foto di Lightroom diatur disini.
Selesai memasukan nama folder, tinggal di click Export di bagian kanan bawah. File yang sudah di edit akan di ekpor menjadi file JPG.
Artikel ini sudah membuat anda bisa memasukan file ke Lightroom, membuat optimisasi agar aplikasi Lightroom bekerja lebih baik, dan mengekspor foto yang anda edit nantinya.
Untuk lebih jelas dapat dilihat dari video dibawah ini. Untuk save foto dari Lightroom serta teknik save banyak foto yang akan di ekspor