Artikel ini bukan untuk dicoba. Hanya memberi informasi tentang apa aplikasi Xposed di perangkat Android.
Kita lebih mengenal dengan smartphone Android dan mendapat aplikasi dari Play Store.
Disisi lain ada pengembang yang membuat aplikasi tanpa merubah sistem OS Android dengan bantuan sebuah aplikasi APK yang dikenal Xposed Installer. Sistem Xposed berada di dalam sistem Android. Dan aplikasi Xposed modul dapat bekerja bila smartphone telah di install Xposed Installer. Ada 2 bagian yaitu Xposed sebagai aplikasi di depan, dan aplikasi yang kita install seperti aplikasi biasa tapi dirancang hanya bekerja dengan Xposed.
Xposed Installer atau Xposed Framework Xposed adalah sebuah framework. Untuk merubah sistem OS Android atau aplikasi tanpa merubah file aplikasi APK atau Sistem OS Android.
Xposed seperti program APK yang bekerja di OS Android seperti smartphone.
Versi Installer di depan, membutuhkan smartphone yang di Root. Penguna tidak perlu merubah ROM atau System OS Android untuk mendapat fitur dari sebuah aplikasi Xposed Module yang akan di install. Teorinya bila terjadi salah setting, tinggal dikembalikan seperti semula atau di uninstall, kita tinggal menghapus modul aplikasi Xposed .
Xposed modul. Xposed Module atau modul inilah sebagai aplikasi, atau aplikasi APK tambahan, yang dirancang bekerja dengan Xposed Framework.
Membayangkan cara kerja Xposed OS Android adalah sistem utama, dan apk yang di install dari Play Store adalah aplikasi yang kita manfaatkan.
Xposed Install juga aplikasi yang kita install dan menjadi bagian OS Android. Nantinya akan bekerja dengan aplikasi Xposed modul biasa atau aplikasi yang dirancang dengan Xposed. Xposed Module tidak dapat di install langsung ke OS Android.
OS yang bekerja dengan Xposed Installer Xposed Installer tersedia dari versi Android 4.4 atau lebih tinggi. Dapat di download dari Xposed web
Xposed Installer juga tersedia untuk versi Lollipop, Marshmallow, Nougat dan Oreo, atau versi lain. Umumnya untuk Android OS versi lama. Dapat di lihat dari keterangan forum XDA, karena tersedia berbagai versi Mulai dari versi Android 5, bila menginstall Xposed. Harap dibaca, karena beberapa model smartphone memiliki masalah dengan Bootloop.
Untuk percobaan ini mengunakan versi OS Android 4 Bluestack yang bekerja di computer Windows, dengan Xposes 2.7
Tahap mengunakan Xposed dengan mendownload Xposed, dan menginstall file Xposed APK ke sistem Android.
Setelah di Install / Update di perlukan boot / restart OS Android, sampai tampilan seperti gambar dibawah ini.
Tampilan dibawah ini hanya Xposed Installer, aplikasi tersebut hanya untuk mengaktifkan dan menonaktifkan aplikasi Xposed Module lainnya yang akan kita install.
Selesai menginstall, bila semua bekerja dengan baik. Kita tidak menemukan apapun dari Xposed Installer. Karena seperti Windows Net Framework hanya kita install, tapi diperlukan software lain yang membutuhkan fitur Net Framework.
Kita dapat mencari beberapa aplikasi Xposed atau Xposed modul yang kita perlukan. Sebagian diberikan gratis dan dapat di download. Tapi hati hati, pastikan mendownload dari sumber yang diberikan oleh Xposed.
Misal aplikasi APK Smart Network. Aplikasi yang dirancang khusus tersebut memiliki pengaturan jaringan provider Kita dapat mengatur ketika WIFI On, aplikasi Smart Network dapat koneksi 4G LTE ke 3G atau 2G secara otomatis Manfaat pengaturan tersebut membuat smartphone tidak boros power. Dibanding kita memindahkan secara manual dengan 4G yang boros power baterai ke 3G untuk menghemat baterai. Serta menonaktifkan koneksi data untuk sementara waktu, mengatur timing untuk koneksi ke jaringan selular dengan jedah waktu tertentu.
Setelah menginstall Smart Network seperti gambar dibawah ini. Aplikasi belum dapat diaktifkan sebelum memberi tahu ke aplikasi utama Xposed Installer, bahwa kita sudah menginstall sebuah modul aplikasi.
Kita harus mengaktifkan aplikasi Smart Network dari aplikasi utama Xposed Installer.
Seperti dibawah ini harus di tick di setiap aplikasi yang akan diaktifkan atau di nonaktifkan. Selesai di Tick, tinggal di re-boot smartphone.
Selesai melakukan reboot smartphone. Maka aplikasi Mobile Networks dapat diaktifkan Dan setting dapat dilakukan oleh kita sendiri sesuai kebutuhan.
Untuk penjelasan bagaimana cara kerja Xposed Android dapat dilihat melalui video dibawahini
Aplikasi yang berada di bawah Xposed Installer memiliki keunikan dibanding aplikasi APK biasa. Mengapa user masih membutuhkan aplikasi Xposed model yang bekerja dibawah Xposed Installer.
Ukuran file dari aplikasi Xposed umumnya berukuran lebih kecil dan tidak menyita storage smartphone. Beberapa aplikasi Xposed APK dibuat unik, walau sebagian biasa saja, sebagian dibuat untuk fungsi khusus, dan sebagian hanya bekerja untuk model smartphone tertentu, serta ada juga yang "tidak" terlalu berguna. Beberapa aplikasi yang kami ketahui untuk Xposed Module. Smart Network module, aplikasi untuk mengatur koneksi selular smartphone yang tidak biasa. Dapat menonaktifkan pemancar selular di smartphone secara langsung, mengatur waktu jedah, atau menonaktifkan koneksi data ketika smartphone tidak aktif. Teknik tersebut dapat menghemat baterai smartphone, tentu dengan fungsi khusus. Misal anda hanya ingin smartphone aktif ketika dibutuhkan.
Bagi mereka yang suka berkomunikasi dengan smartphone tentu tidak cocok. Tapi bagi yang membutuhkan kemampuan baterai smartphone yang terbatas.
Kemampuan aplikasi Smart Network sangat membantu. Ketika berada di luar ruangan, dan hanya membutuhkan panggilan telepon tanpa memerlukan biaya internet yang tidak penting. Baterai smartphone lebih hemat, karena otomatis di nonaktifkan dari aplikasi Smart Network. Dan koneksi data hanya aktif bila layar smartphone aktif.
PMP module Kita dapat mengatur privasi dan membaca apa yang diminta sebuah aplikasi Android. Dengan melihat kebutuhan permintaan aplikasi, dan kita tidak mau aplikasi mencatat semua data yang tidak kita inginkan. Dapat di nonaktifkan dari aplikasi PMP Module.
InstantFaceUnlock Salah satu aplikasi tambahan untuk membuka smartphone dengan wajah "katanya". Bagi smartphone yang tidak memiliki fitur Face Unlock.
SoundCloud Downloader Bagi mereka yang suka musik, dan ingin mendownload lagu dari SoundCloud. Dapat mengclick 3 dot, akan tampil sebuah pilihan untuk download.
Xposed XinternalSD modul di STB - Set Top Box TV. Salah satu aplikasi juga di gunakan dengan Xposed untuk Android 4. Dengan aplikasi tambahan, STB berbasis Android TV dapat mengakses slot memory sebagai storage. Beberapa perangkat Android TV konon mengunci fitur USB flash drive, dan tidak dapat di akses seperti USB drive.
App Settings Reborn Untuk mengatur setting, modifikasi DPI, Font Scale dan lainnya berbasis setiap aplikasi.
Bluetooth ToolKit Penguna Bluetooth pada perangkat Android. Dapat menerima notifikasi, misal peringatan ketika ada yang mengirim file.
Sensor Disabler Menonaktifkan sensor di perangkat, walau kita tahu ada beberapa aplikasi tidak akan menghentikan pengunaan sensor. Fitur modul tersebut dapat menonaktifkan sensor Poximity.
XDowngrader Untuk menginstall aplikasi lama bekerja di perangkat baru.
Aplikasi Xposed module diatas hanya sebagian dari aplikasi yang dibuat beberapa pengembang Xposed.
Aplikasi yang sama seperti Xposed juga dibuat dan dapat di download di Play Store yaitu VirtualXposed. Dan smartphone tidak membutuhkan install, dan minimum untuk OS Android 5+. Aplikasi Xposed Module yang dapat bekerja hanya aplikasi yang tidak merubah Sistem Android. Sedangkan Xposed Installer perlu di install, tapi bekerja di Android 4+.
Kami sendiri tidak mengetahui sejauh apa pengembangan Xposed. Melihat beberapa fungsi aplikasi Xposed modul terlihat tersedia juga di aplikasi biasa seperti daftar di Play Store. Dan beberapa aplikasi lain di Xposed Module terlihat seperti polesan yang tidak terlalu penting. Aplikasi Privasi sebagai contoh juga tersedia di daftar aplikasi Play Store tanpa perlu menginstall Xposed Installer.
Setidaknya dengan artikel Xposed ini, kita dapat mengenal dengan Xposed. Kami tidak menyarankan untuk dicoba dan menginstall Xposed di smartphone Anda. Bila anda kurang mengerti dengan sistem Android, tidak memerlukan aplikasi dari Xposed (karena di Play Store sudah banyak aplikasi yang tersedia). Artikel ini hanya sebagai pengetahuan saja. Bila anda ingin mencoba, bersiap menghadapai Bootloop, dimana masalah smartphone menjadi tidak stabil dan reboot tanpa dapat masuk ke sistem Android seperti biasa.
GravityBox - November 2019
GravityBox adalah aplikasi untuk memodifikasi atau membuat custom fitur di smartphone, dan versi yang diberikan sudah stabil. Versi terbaru mendukung Android 10.
Setiap versi memiliki versi masing-masing di setiap versi OS Android
Fitur utama Main features - QuickSettings tile management with additional tiles and tile reordering - CyanogenMod Pie Controls - Lockscreen targets - Expanded desktop - Lockscreen tweaks - Statusbar tweaks - Navigation bar tweaks - Power tweaks - Display tweaks - Phone tweaks - Media tweaks - Hardware key actions - Smart Radio - Ultimate notification control dan banyak lagi.
Safe folder Android kunci file Andoid password seperti PIN dan Pattern. Kunci keamanan kedua file dengan password dari storage smartphone dan Android TV. Files menjaga dokumen penting disatukan ke Safe folder, agar tidak dibuka dengan mudah. Program gratis dapat ditambah sendiri. Fitur ponsel hilang Find My Device.
OS Lineage 21 Android memberikan OS update berbasis Android 14. Masuk September 2024 Samsung Galaxy A71, Xiaomi Mi 10 Pro, Redmi K60 Pro, OnePlus Nord N10, Realme 10 Pro 5G. LineageOS 18 berakhir Maret 2024, penguna dapat upgrade lebih tinggi bila tersedia
Sistem operasi Android telah berkembang pesat selama bertahun-tahun. Dan semakin banyak jenis aplikasi perangkat lunak lainnya, Android 13 meminta smartphone dengan minimum RAM 2GB. Storage juga naik setidaknya 16GB. Apakah perangkat Android lain harus mengikuti seperti kebutuhan sistem OS Android smartphone