Astronomi bintang Nova Del 2013 atau Nova Delphinus meledak, baru ditemukan oleh astronom Jepang

   Shortstory | 20 August 2013

Penemuan bintang yang berubah cahayanya bulan ini

Satu kejadian langka sedang terjadi di utara bumi. Di konstilasi Delphinus akan terlihat sebuah cahaya terang dalam beberapa hari. Jangan salah angka itu memang terang menurut cahaya bintang tapi harus mengunakan teropong. Bila memiliki teropong bintang bisa lebih jelas melihat kejadian langka ini lebih jelas. Update dari Sky & Telescope mengatakan bintang tersebut semakin terang dengan Magnitude 5 pada 18 Agustus kemarin. Mungkin akan semakin terang dalam beberapa hari sampai cahayanya bisa dilihat dengan mata biasa.

Mengapa terjadi perubahan cahaya pada bintang ini. Bintang Nova Del 2013 /  PNV J20233073+2046041 / Nova Delphine sudah memasuki fase ledakan menjadi bola api.

Perubahan bintang ini baru ditemukan oleh astronom Koichi Itagaki di Yamgata Jepang bulan ini pada jam 2 malam 14 Agustus 2013. Penemuan pertama masih memiliki tingkat cahaya magnitude 17 atau terlalu redup, tetapi semakin cerah sampai 100 ribu kali. Koichi menangkap gambar dengan camera Nikon D700, ISO 400 dan lensa 180mm f2.8. Dia mengunakan teknik tracker atau mengikuti gerakan bumi terhadap posisi bintang selama 5 menit

Foto yang didapat dibawah ini berbeda dengan foto biasa, Koichi menemukan perubahan bintang ini setelah cahaya tersebut tidak ada sebelumnya. Kabarnya bintang ini meletus dan mencapai puncaknya pada 16 Agustus kemarin. Cahayanya sangat cerah, sayangnya data dari bintang ini belum bisa di tracker dari aplikasi astronomi. Untuk melihat posisi bintang Nova Del 2013 harus dicari manual sesuai gambar dibawah ini



Foto asli dari camera yang sudah tidak mengunakan filter pada sensor camera milik Koichi



Catatan dari CBat.Harvard

2013 08 14.584 Discovered by Koichi Itagaki, Yamagata, Japan, using 0.18-m reflector + unfiltered CCD. This Nova was confirmed on the frames taken on August 14.750 UT using 0.60-m f/5.7 reflector + unfiltered CCD after discovery. Then CCD magnitude is 6.3. Also nothing is visible at this location on his past frames (limiting mag.= 13.0) taken on 2013 August 13.565 U

+ www.skyandtelescope.com/observing/home/Bright-Nova-in-Delphinus-219631281.html
+ www.cbat.eps.harvard.edu/unconf/followups/J20233073+2046041.html
+ www.space.com/22385-star-explosion-nova-delphini-2013-photos.html
+ astroblogger.blogspot.com/2013/08/my-first-images-of-nova-delphinus-2013.html
+ www.space.com/22419-nova-delphinus-star-explosion-stargazers-webcast.html


Data dari WebObs


Dari perbandingan cahaya pada bintang ini, perubahan cahaya Magnitude terjadi perubahan dalam beberapa hari lalu.
Dari catatan sebelumnya pada 11 Agustus masih berada di +9,8. Bintang ini relatif masih sangat redup
Pada tabel bawah tertanggal 14 Agustus 2013 cahaya bintang masih dibawah +7.
Sedangkan pada 20 Agustus 2013 meningkat menjadi +5. Ada sesuatu kejadian pada bintang ini, karena cahayanya mendadak meningkat lebih terang.
Belum diketahui apakah Nova Del akan semakin terang dalam beberapa hari ini.
Perubahan cahaya bisa diikuti dari website www.aavso.org/apps/webobs/results/?star=NOVA+DEL+2013&page=1
Bila mencapai angka -1 atau lebih tinggi lagi, diartikan cahaya bintang ini akan semakin terang dan bisa dilihat tanpa bantuan teropong.

Data Oktober 2013, cahaya bintang ini kembali meredup setelah memasuki phase ledakan.


Star JD Calendar Date Magnitude
  NOVA DEL 2013 2456569.70921 2013 Oct. 04.20921 9.401
  NOVA DEL 2013 2456569.70780 2013 Oct. 04.20780 9.411
  NOVA DEL 2013 2456569.70632 2013 Oct. 04.20632 9.412


Update 30Agustus 2013

Star JD Calendar Date Magnitude Observer
  NOVA DEL 2013 2456535.35764 2013 Aug. 30.85764 6.6 GPIA
  NOVA DEL 2013 2456535.33681 2013 Aug. 30.83681 6.6 WLP
  NOVA DEL 2013 2456535.33611 2013 Aug. 30.83611 6.8 BBI
  NOVA DEL 2013 2456535.3354 2013 Aug. 30.83540 6.7 LCR
  PNV J202330731 2456535.33 2013 Aug. 30.83000 6.69 SIV




Star JD Calendar Date Magnitude Observer
  NOVA DEL 2013 2456528.53472 2013 Aug. 24.03472 5.7 CDMB
  NOVA DEL 2013 2456528.50694 2013 Aug. 24.00694 6.0 PLA
  Nova Del 2013 2456528.50347 2013 Aug. 24.00347 6.0 BMF



Star JD Calendar Date Magnitude Observer
  NOVA DEL 2013 2456525.7100 2013 Aug. 21.21000 5.5 DDAA
  NOVA DEL 2013 2456525.69439 2013 Aug. 21.19439 5.5 KTJA



Star JD Calendar Date Magnitude Observer
  NOVA DEL 2013 2456524.77083 2013 Aug. 20.27083 5.0 NREA
  NOVA DEL 2013 2456524.76017 2013 Aug. 20.26017 5.670 OAR



Star JD Calendar Date Magnitude Observer
  NOVA DEL 2013 2456518.81597 2013 Aug. 14.31597 <7.5 BISA
  NOVA DEL 2013 2456518.71458 2013 Aug. 14.21458 <8.0 BISA



Artikel Lain

Bila ditanya dimana titik tengah galaksi Bima Sakti. Sekarang bisa dijawab setelah peneliti ESO melakukan pendataan dari titik tengah galaksi Bima Sakti selama 16 tahun. Mungkin ini yang disebut wilayah lubang hitam Sagitarius, masih ada lubang hitam lebih kecil, jumlahnya cukup banyak

Bila melihat data alam semesta mungkin kita akan kaget. Dalam 10 tahun terakhir manusia baru bisa menjawab beberapa pertanyaan. Galaksi Bima Sakti berada di Laniakea, dan galaksi kita hanya sebagian kecil dari isi alam semesta. Ukuran paling tepat saat ini, jarak Bumi ke tepi galaksi adalah 66 ribu tahun cahaya.

Meteor UR116 akan melintas menghadap orbit bumi. Tapi tidak berbahaya kata profesor Vladimir Lipunov dari universitas Moscow. Seandainya menabrak Bumi, ledakannya 1.000 kali lebih besar dari meteor seukuran bus pada 2013 lalu di kota Chelybinsk.Meteor 2014

Satu video fantastik di bidang antariksa, Teleskop Hubble mengabadikan sebuah bintang yang meledak. Direkam sejak tahun 2002 sampai 2006. Ini bukan simulasi computer, tapi foto asli dan dijadikan film timelapse. Butuh 4 tahun untuk membuat urutan foto bintang

Nasa memberikan data bintang yang dekat dengan matahari. Cukup banyak, terdapat 53 bintang. Ada yang berada di garis lintang tengah bila dilihat dari bumi, yang lain sebagian lagi ada di bagian utara dan selatan bumi. Apakah bintang terdekat memang sangat dekat

Diawali dari tata surya dengan keberadaan di bumi. Semua terlihat serasi dan berputar pada tempatnya. Menurut ahli astronom, diluar sana berbeda. Dikatakan kacau bahkan saling menghancurkan.



Youtube Obengplus


Trend