Digital | 16 March 2016

Service perbaikan camera profesional diceritakan oleh Matt fotografer


Fotografer profesional Matt Granger memposting video selama 16 menit.

Menceritakan mengatakan kecewa dengan support Sony. Katanya servicenya sangat buruk. Matt penguna Nikon, ketika camera Nikon bermasalah dia membawa ke tempat service.

Jika camera Nikon ada masalah akan diberikan layanan khusus. Misalnya sensor kotor, dia bisa meminta bantuan ke service center Nikon Australia. Dan dia mendapatkan camera penganti untuk sementara dan kembali bekerja.

Matt bekerja di berbagai negara. Bisa 2 minggu di Mongolia, lalu kembali pulang. Selesai proyek, dia pindah lagi ke Argentina dan pulang. Pekerjaannya membuat dia harus berada diluar negaranya sendiri.

Dia beralih ke Sony A7R II yang harganya $3200. Ceritanya dia mencoba menghubungi service center di Filipina, telepon disana agak garing. Butuh waktu 30 menit untuk berbicara dengan perwakilan disana tapi tidak mendengar dengan baik. Akhirnya telepon ditutup karena merasa pembicaraannya tidak kemana-mana.

Matt menghubungi kantor pusat Sony. Prosesnya sangat baik, karena cameranya berada di Australia dan Sony mengunakan sumber diluar perusahaan untuk layanan perbaikan.

2 hari setelah menghubungi service center yang ditunjuk oleh Sony di Australia. Akhirnya camera dibawa oleh perwakilan tersebut, dan 1 minggu tidak ada kelanjutan akhirnya Matt menghubungi sendiri. Matt menganggap tidak ada layanan profesional dari Sony, karena tidak mendapatkan camera penganti seperti layanan Nikon.

Perbaikan membutuhkan waktu 1 bulan, walau hanya untuk perbaikan kecil di bagian tombol.... . Dan Matt sudah meminta untuk dibersihkan sensor. Itupun tidak dilakukan oleh layanan di Australia.
Matt menganggap tidak ada pilihan yang diberikan bila membeli produk tersebut. Rusak silakan tunggu.

Kualitas camera tersebut cocok, khususnya untuk kualitas sensor. Gambar dan video yang bagus. Produk yang baik, tetapi after sales yang kurang.

Bagaimana layanan profesional dari produsen



Sony
Member Profesional - minimum harus memiliki 2 unit Alpha camera bodi atau 1 camera sensor Full Frame, dan 3 lensa G /GM dan Zeiss. Biaya $149 setahun.
Mendapat dukungan ahli, perbaikan 3 hari, tidak dikenakan biaya pengiriman, 20% diskon komponen dan biaya servis. Dapat membership card, 2 x layanan untuk membersihkan dan perawatan camera. Matt mengatakan layanan dibawah ini baru tampil setelah Matt mengalami masalah dengan support Sony beberapa minggu sebelumnya. Tertulis Coming Soon.

Persyaratan layanan profesional camera Sony
Nikon Australia
Memberi persyaratan lebih menarik. Pekerjaan sebagai profesional fotografi full time dari sebuah perusahaan terdaftar, atau karyawan terdaftar atau pekerjaan freelance.
Memiliki 2 camera Nikon kelas profesional diantaranya bodi camera D4, D3, D810, D800e, D800, D750, D700, D510, D600, Df, D300s dan minimum 3 lensa tipe Nikkor f2.8, f1.4 prime, dan 200mm atau lensa tele diatasnya. Seluruh perangkat dibeli di Australia.
Nikon Australia tidak mengenakan biaya untuk layanan Profesional, kecuali biaya pengiriman ditanggung pemilik.



ersyaratan profesional camera Nikon

Canon Australia
Untuk Support Profesional Canon Silver dikenakan biaya $75
CPS Silver mendapatkan 5 hari kerja untuk perbaikan, 20% potongan untuk service, 3x clean sensor dan pemeriksaan, evaluasi perangkat.
Minimal memiliki 2 Canon 5D, 2 lensa tipe L dan pekerjaan sebagai fotografer profesional. Member harus membeli produknya di Australia.

ersyaratan profesional camera Canon CPS Silver
CPS Gold member dengan biaya $100 setahun
Perbaikan 72 jam, pengiriman ditanggung Canon, 30% diskon service dan sparepart, mendapatkan backup sementara, evaluasi perangkat, 5x membersihkan lensa dan pemeriksaan.
Layanan Gold diberikan untuk fotografer yang memiliki 2 bodi camera Canon 1D, dan Canon 5D , serta 3 lensa tipe L, dan bekerja sebagai profesional fotografi.



ersyaratan profesional camera Canon CPS Gold

Matt mengatakan dia tidak bisa bekerja dengan cara Sony. Sementara merek lain dapat membantu memberikan solusi untuk meminjamkan unit camera agar pekerjaan fotografer tidak tertunda.

Sebuah produk yang baik , tanpa dukungan perbaikan sama saja tidak mendukung pekerjaannya kata Matt. Bagi Matt, after sales yang lambat tidak membuat konsumen senang. Cerita Matt bukan pertama. Beberapa fotografer juga mengalami hal yang sama dengan servis Sony di tempat negara mereka tinggal.

Tetapi cerita Matt berbeda dengan fotografer Jerad Hill. Dia mengatakan Sony di Amerika sangat baik. Bila seseorang sudah masuk dalam bidang pekerjaanya, seharusnya memastikan dahulu apakah perwakilan produk di tempatnya mendukung untuk pekerjaan profesional.

Bila anda membeli sebuah peralatan, sehebat apapun kemampuannya, jangan lupa bagaimana dsengan after sales di tempat anda berada.

Tambahan bila anda penguna Nikon dari Alta. Bila camera bermasalah dan di servis. Paket servis juga disertakan dengan membersihkan sensor (bila terlihat kotor ketika di evaluasi). Cerita Matt dapat dilihat di Youtube dengan judul video Why I am dropping Sony E Mount from my PRO kit


Artikel Lain

Setelah bertahun-tahun melakukan segala cara untuk mencegah orang memperbaiki gadget Apple sendiri, Apple telah membalikkan arah dan meluncurkan program perbaikan swalayan untuk pertama kalinya. Pemilik iPhone nanti dapat membongkar layar, menganti baterai sendiri.

Sam membawa camera Sony ke Service Center Sony UK, katanya kira kira sekitar $600. Masih bisa dipakai dan batal diperbaiki. Kebetulan dia jalan jalan ke Thailand, dia membawa cameranya ke service center di Thailand. APa yang terjadi dengan camera Sony tersebut.



Fotografer Matt berbagi cerita bagaimana membeli camera BM atau Grey Market. Maksudnya beli putus Nikon D750 dan bukan camera resmi. Awalnya ditolak dan tidak mau di perbaiki di tempat servis resmi. Sekarang Nikon membuka pintu untuk memperbaiki camera grey market

Shane Reetz adalah seorang fotographer yang mengunakan camera Panasonic GH4. Camera GH4 tersebut terjadi kerusakan di mounting, terlihat agak goyang. Akhirnya Shane mengirim  camera ke service center Panasonic. Disana dia diminta $750 untuk memperbaiki bagian kerusakaan mounting camera. Separuh harga camera baru.

Berapa biaya service di Nikon Service Center dengan garansi resmi. Biayanya cukup terjangkau, karena camera perlu masuk service setelah 2 tahun dipakai. Lama service camera hanya 3 hari di Nikon Service Center.


Tempat servis lensa camera di Taiwan bisa memperbaiki lensa yang pecah. Tidak itu saja, bahkan mereka bisa memberikan penganti body lensa dari hitam menjadi putih atau bahkan merah.



Youtube Obengplus

Trend
No popular articles found.