Digital | 23 June 2013

Nikon Taiwan, bisa perbaiki lensa Nikon walau lensa pecah


Memiliki camera DSLR itu ada sukanya dan ada dukanya. Sukanya, camera mantap untuk mengambil gambar. Dukanya bila rusak, seperti bodi camera terkena jamur atau camera jatuh. Bagian rentan lainnya adalah lensa jatuh di pantai dan terkena air asin. Butiran garam akan masuk dan mengkristal di dalam kaca lensa. Sudah pasti gambar akan terlihat bercak, belum lagi motor fokus di dalam camera bisa rusak.

Tempat servis lensa camera di Taiwan kabarnya bisa memperbaiki lensa yang pecah atau bodi lensa yang rusak. Tidak itu saja, bahkan mereka bisa menyediakan penganti bodi lensa dari hitam menjadi putih atau bahkan merah.

Di Web NRC atau Nikon Repair Center Taiwan disebutkan akan memperbaiki lensa plus memperindah bodi. Kecuali bodi warna lensa merah, yang ini dibuat mereka sendiri.

Contohnya lensa 70-200mm f/2.8 yang sudah babak belur kembali mulus. Bisa dipasang baru bodi baru. Kondisi kerusakan lensa dibawah ini mirip dengan perbaikan lensa ketika terjatuh ke air asin. jadi semua dibongkar, dan bodi dan bila perlu kaca lensa bisa diganti oleh NRC Taiwan.
Bila mendapatkan lensa bekas dan murah, tapi bodi lensa sudah babak belur. Bisa di service kesana dan diganti dengan bodi baru. Belum diketahui berapa harga servis di Taiwan tersebut.




Di Indonesia, salah satu dealer yang ditunjuk oleh Tamron adalah Ana Photo Jakarta. Mereka mengatakan kaca lensa pecah bagian depan mungkin saja pecah karena terjatuh (terbentur, tergores). Tapi bisa diganti selama cadangan kaca lensa tersedia. Bila mengalami kerusakan lensa, baik socket nyangkut zoom atau macet, karet bodi lensa melar, lensa baret dan pecah atau kerusakan lain dapat di servis. Biaya pengantian lensa tidak terlalu mahal selamalensa yang rusak bukan di kelas produk premium.

+ Taiwan blog


Artikel Lain

Setelah bertahun-tahun melakukan segala cara untuk mencegah orang memperbaiki gadget Apple sendiri, Apple telah membalikkan arah dan meluncurkan program perbaikan swalayan untuk pertama kalinya. Pemilik iPhone nanti dapat membongkar layar, menganti baterai sendiri.

Perbaikan kerusakan lensa dalam waktu 3 hari kerja di Indonesia sendiri sudah ditangani Ana-Photo. Layanan Tamron VIP Club untuk pelanggan loyal dari 4 lensa, 5 dan 6 lensa lebih



Fotografer profesional Matt Granger memposting video selama 16 menit. Menceritakan mengatakan kekesalannya dengan support Sony Australia. Perbaikan membutuhkan waktu 1 bulan, walau hanya untuk perbaikan kecil saja. Dan dia meninggalkan Sony karena pekerjaannya tidak mendapat dukungan dari produsen.

Shane Reetz adalah seorang fotographer yang mengunakan camera Panasonic GH4. Camera GH4 tersebut terjadi kerusakan di mounting, terlihat agak goyang. Akhirnya Shane mengirim  camera ke service center Panasonic. Disana dia diminta $750 untuk memperbaiki bagian kerusakaan mounting camera. Separuh harga camera baru.

Dunia fotografi terkadang banyak marketing, lensa murah dibuat dari plastik katanya tidak sebaik lensa mahal dengan bodi metal. Kata marketingnya, lensa tahan cuaca atau kualitas konstruksi untuk profesional. Apa benar seperti itu.



Youtube Obengplus

Trend
No popular articles found.